Sabtu, 11 Agustus 2012

Cara Merancang Desain Dapur Rumah Anda

Dapur dapat dianggap salah satu ruangan paling penting di seluruh rumah Anda. Tentunya, pada saat sekarang ini, dapur telah menjadi ruangan yang bukan saja digunakan hanya sebagai tempat memasak. Karena kegiatan lainnya juga dapat dilakukan di dapur modern saat ini. Oleh karena itu, biasanya orang ingin dapur mereka memiliki banyak ruang dan yang paling penting cukup nyaman sehingga semua orang dapat berkumpul di sekitar dapur untuk pembicaraan kecil, sarapan, makan siang, makan malam atau bahkan hanya untuk menikmati cemilan di tengah malam. Banyak orang yang memiliki keinginan untuk men-desain dapur yang mereka miliki seindah mungkin. Akan tetapi kebanyakan dari mereka masih bingung dan tidak tahu caranya merancang desain dapur yang cukup efesien dan dekoratif. Karena memang jika terjadi kesalahan perhitungan, maka desain yang Anda rancang akan cukup banyak menyedot anggaran Anda. 

Oleh karena itu, hal pertama yang harus Anda ketahui adalah apa yang Anda butuhkan dari dapur Anda, misalnya tempat mencuci piring, rak gantung, tempat penyimpanan bahan-bahan makanan, meja makan mungkin, dll. Buatlah daftar kebutuhan utama yang harus tersedia di dapur Anda. Pertimbangkan ukurannya dan perhatikan apakah kebutuhan utama dapur Anda tersebut dapat dimuat di dalam dapur Anda dengan sempurna. Pastikan dapur Anda dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan dan desain rumah Anda. Dengan cara ini, Anda dapat memiliki sebuah dapur yang dapat mengakomodasi kebutuhan Anda dengan sempurna. 

Hal lain yang harus Anda lakukan jika Anda ingin tahu bagaimana merancang desain dapur adalah berapa banyak anggaran yang Anda miliki. Meskipun Anda memiliki anggaran yang pas-pasan untuk dapur Anda, bukan berarti Anda tidak akan dapat memiliki dapur yang Anda impikan. Oleh karena itu kuncinya adalah buatlah anggaran sebijak dan seefisen mungkin.

Setelah Anda membuat list apa saja yang akan Anda butuhkan untuk dapur Anda nantinya serta anggaran dana untuk mengaplikasikannya, hal berikutnya yang harus Anda perhatikan adalah membuat daftar pekerjaan apa saja yang dapat Anda lakukan sendiri dalam men-desain dapur Anda. Sehingga Anda dapat mengurangi biaya yang harus Anda keluarkan untuk menyewa tukang nantinya. 

Jika Anda memiliki banyak waktu luang, cari pilihan bahan apa saja yang akan dibutuhkan sebanyak mungkin. Karena dengan begitu Anda dapat memilih bahan-bahan yang sesuai dengan yang Anda inginkan dengan harga yang murah. 

Dengan melakukan langkah-langka di atas, mudah-mudahan dapur impian Anda dapat terwujud. Berikut contoh desain dapur yang dapat menjadi inspirasi bagi Anda dalam merancang dapur impian Anda 




















Sumber : home design

Tidak ada komentar:

Posting Komentar